Senin, 04 November 2019

IKI TUGASKU

DAFTAR ISI
DAFTAR ISI …………………………………………………………. 1
KATA PENGANTAR ……………………………………………….. 2
PEMBAHASAN ……………………………………………………... 3
DAFTAR PUSTAKA …………………………………………….….. 11












KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kami kemudahan sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu. Tanpa pertolongan-Nya tentunya kami tidak akan sanggup untuk menyelesaikan makalah ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga terlimpah curahkan kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti-natikan syafa’atnya di akhirat nanti.

Kami mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat sehat-Nya, baik itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis mampu untuk menyelesaikan pembuatan makalah sebagai tugas TIK yang berhubungan dengan Hardware dan Software.
Kami tentu menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna dan masih banyak terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu, penulis mengharapkan kritik serta saran dari pembaca untuk makalah ini, supaya makalah ini nantinya dapat menjadi makalah yang lebih baik lagi. Kemudian apabila terdapat banyak kesalahan pada makalah ini penulis mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak khususnya kepada guru TIK kami yang telah membimbing dalam menulis makalah ini.
Demikian, semoga makalah ini dapat bermanfaat. Terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr. wb.

Mojokerto, 3 September 2019

-          ­kelompok 4


PEMBAHASAN
A.  Pengertian Brainware
Apa itu brainware? Pengertian Brainware adalah orang yang menggunakan atau mengoperasikan sebuah perangkat komputer. Sedangkan beberapa contoh brainware adalah programer, netter, dan para pengguna komputer lainnya.
Brainware sering juga disebut sebagai perangkat intelektual yang memakai dan menjelajahi kemampuan hardware (perangkat keras) ataupun software (perangkat lunak). Pengguna komputer biasa disebut dengan user, mereka dibagi menjadi beberapa macam,
Berikut ini adalah contoh brainware:
1.    Programer: orang yang punya kemampuan dalam bahasa pemorograman, sering berperan sebagai membuat program yang diperlukan pada sistem komputerisasi.
2.    Administrator: orang yang bertugas mengelola sebuah sistem operasi dan program yang digunakan pada komputer atau jaringan komputer.
3.    Operator: orang yang menjalankan sistem operasi dan program dalam perangkat komputer, misalnya merawat sistem operasi komputer, menyiapkan data untuk diakses, dan lain-lain.
Dalam sistem komputer, brainware menjadi hal yang sangat penting dan tidak dipisahkan dari hardware dan software. Mengapa demikian? Hardware di dalam komputer tidak bisa dijalankan tanpa adanya software, sedangkan tanpa adanya brainware maka software dan hadware tidak bisa berjalan.
Jadi, ketiga komponen tersebut saling membutuhkan satu dengan yang lain.
B.  Pengertian Hardware
            Apa itu Hardware? Pengertian hardware adalah segala piranti atau komponen dari sebuah komputer yang sifatnya bisa dilihat secara kasat mata dan bisa diraba secara langsung. Dengann kata lain hardware merupakan komponen yang memiliki bentuk nyata.
Hardware atau perangkat keras berfungsi untuk mendukung segala proses dalam komputerisasi dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditentukan penggunanya atau yang sering disebut dengan brainware (baca: Pengertian Brainware). Dengan adanya komponen hardware, maka bentuk output dari setiap proses bisa direalisasikan.
Seperti kita tahu, komputer memiliki beberapa komponen yang bekerja secara bersama-sama untuk mengolah informasi mentah menjadi informasi baru yang mudah dimengerti manusia. Jika salah satu komponen tidak dapat bekerja sebagaimana mestinya maka proses pengelohan informasi/ data pada komputer tidak akan berjalan dengan baik. Beberapa contohnya yaitu:
1.    Flashdisk
a.       Pengertian Flashdisk
Flashdisk adalah sebuah alat penyimpanan data eksternal yang dihubungkan port USB yang mampu menyimpan berbagai format data dan memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar.
Flashdisk dapat menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik pada rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena didalam flashdisk terdapat sebuah controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik yang ada pada flashdisk sudah diputuskan oleh user.

b.      Kelebihan dan kekurangan Flashdisk
Kelebihan Flashdisk
1)   Flashdisk memiliki kapasitas penyimpanan data yang cukup besar.
2)   Memiliki ukuran yang kecil dan cara penggunaanya yang simple.
Sebuah flashdisk dapat berumur 10 tahun jika cara penggunaanya tepat. Cara penggunaan yang saya maksud disini ialah menghindari pencabutan flashdisk secara paksa karena dapat menyebabkan data yang disimpan dan ditulis flashdisk menjadi rusak, sehingga data pada flashdisk tidak dapat dibuka lagi.
Pengguna flashdisk disarankan melakukan pencabutan flashdisk dengan cara aman, dan ini akan sangat berpengaruh pada umur flashdisk karena hubungan baca/tulis yang terjadi antara komputer dan flashdisk sudah diamankan terlebih dahulu dan arus pendek listrik yang dapat merusak komponen – komponen flashdisk dapat dicegah.
3)   Flashdisk memiliki harga yang cukup terjangkau untuk semua kalangan baik untuk anak sekolahan maupun orang umum sekalipun.
Kekurangan flashdisk
1)   Mudah hilang karena ukurannya yang kecil
2)   Saat terletak di dalam kantong pada baju atau celana ada kemungkinan terendam air saat anda lupa mengeluarkannya dari saku tersebut.

c.       Fungsi Flashdisk
Flashdisk memiliki fungsi untuk menyimpan dan memindahkan data dalam berbagai format dalam kapasitas yang cukup besar. Flashdisk juga dapat digunakan untuk media instalasi sistem operasi baru untuk komputer anda tanpa menggunakan DVD sebagai media instalasinya.

2.    Printer
a.       Pengertian Printer Komputer
Printer adalah perangkat keras (hardware) dimana perangkat itu akan bekerja apabila pengguna menghubungkannya dengan perangkat komputer, yang bisa digunakan untuk keperluan mencetak tulisan, gambar, dan grafik ke dalam bentuk kertas atau sejenisnya. Printer itu sendiri saat ini sering digunakan untuk mencetak dokumen penting baik itu perusahaan ataupun organisasi sekolah dan lain sebagainya. Dengan demikian, kehadiran printer tentu saja sangat membantu keseharian para pekerja kantoran dan pelajar serta masyarakat lainnya yang memiliki keperluan mencetak suatu dokumen penting.

3.    Fungsi Printer Komputer
Fungsi printer adalah untuk mencetak tulisan, gambar, grafik, dan data lainnya dari komputer ke media kertas atau sejenisnya. Adapun istilah resolusi pada printer itu sendiri, yaitu dpi atau singkatan dari dot per inch. Maksud dari istilah tersebut adalah banyaknya jumlah titik dalam area yang memiliki luas 1 inci. Apabila semakin besar resolusi printer, maka bisa dipastikan hasil cetakan juga akan semakin bagus. Dan sebaliknya, apabila resolusi printer yang diusungnya terbilang kecil, maka hasil cetakan pun juga tidak terlalu bagus.
C.  Pengertian Webcam
Webcam disebut pula ‘web camera’ adalah peragkat keras komputer yang berbentuk kamera digital dan dihubungkan ke laptop ataupun komputer. Kemampuanya sama seperti kamera digital lainya, mengambil gambar, merekam video. Hanya saja, webcam dilengkapi pula dengan kemampuan merekan dan mengambil gambar secara live.
Artinya, kamu sebagai pengguna komputer bisa mengirim video dan gambar kamu secara langsung ke pengguna lain di seluruh dunia melalui jaringan internet.
Menurut Wikipedia, webcam berasal dari dua kata: web dan camera, yang merujuk pada kamera berkemampuan riiltime. Webcam pertama yang berhasil diciptakan diberi nama Xcoffee.
Xcoffee dibuat pada 1991 oleh Paul Jardetzky dan Quentin Stafford-Fraser. Awalanya belum terhubung ke internet, baru pada 1993 atas bantuan Daniel Gordon dan Martyn Johnson Xcoffee bisa terhubung ke internet.
Tak seperti awal kemunculanya yang terkenal sebagai salah satu hardware mahal, kini sudah banyak laptop yang dilengkapi dengan webcam. Bahkan laptop-laptop kelas murah pun sudah terpasang webcam. Tetapi untuk komputer, kamu harus harus membelinya terlebih dahulu secara terpisah.
Sampai dengan saat ini, sudah ada banyak sekali jenis webcam yang bisa kamu temukan di pasaran. Ada yang bisa dihubungkan dengan port USB dan ada yang bisa dihubungkan dengan wireless.
Umumnya, webcam-webcam tersebut dilengkapi dengan sejumlah fitur utama, seperti Mikrofon, bisa disesuaikan posisinya, sensor terpasang secara build in, lampu indikator dan lain sebagainya.
Berkat perkembangan beberapa aplikasi video call, penggunaan webcam menjadi semakin marak. Misalnya saja untuk Skype. Padalah dahulu tak pernah ada yang menyangkal bahwa webcam akan sepopuler seperti sekarang ini.
Fungsi Webcam
Dari pengertian webcam yang saya jelaskan di atas, sudah bisa dipahami apa fungsi webcam secara umum. Setidaknya webcam sangat membantu kita dalam berkomunikasi. Berikut beberapa fungsi webcam:

1. Berkomunikasi
Fungsi utama webcam adalah membantu kamu dalam berkomunikasi, khususnya komunikasi langsung. Jadi kamu bisa saling bertatap muka dengan pengguna webcam lain melalui jaringan komputer. Sehingga kamu seolah-olah sedang berbicara dengan seseorang di depan kamu.
Apalagi saat ini telah banyak software yang memiliki fitur video call. sebut saja, Skype, Google Hangout, Viber dan lainya. bisa dipastikan, webcam sangat membantu komunikasi dua orang yang lokasinya saling berjauhan. Bisa pula untuk menghubungi keluarga.



2. Belajar jarak jauh
Berikutnya, webcam juga bisa kita gunakan untuk belajar jarak jauh. Maksudnya ketika kita ingin belajar bagaimana cara membuat sesuatu dari seseorang, tatapi orang tersebut ada di luar negeri, sedang kamu ada di Indonesia. Maka kamu bisa gunakan webcam.
Keberadaan webcam membuat jarak tak lagi jadi masalah. Kita bahkan bisa melakukan pelatihan atau training melalui webcam. Sekarang sudah ada banyak penawar jasa webinar atau seminar lewat web.

3. Konferensi jarak jauh
Bagi perusahaan, webcam juga cukup membantu. Terutama bila desang diadakain konferensi jarak jauh. Maka lokasi tak perlu lagi dipermasalahkan, kamu bisa memanfaatkan webcam untuk mengikuti konferensi yang berlangsung. Lebih dari itu, antara manajer dan karyawan tak perlu lagi berada di lokasi yang sama hanya untuk sekadar meeting atau rapat.
Pengertian Floppy Disk
Floppy Disk adalah salah satu dari sebagians  perangkat keras ( hardwere ) komputer yang berfungsi sebagai alat pembaca disket atau Floppy Disk, dimana pada dasarnya Floppy Drive ini memiliki fungsi yang sama dengan perangkat CD / DVD Rom. Tetapi untuk saat ini Floppy Drive sudah sangat jarang sekali penggunanya.

Floppy Disk adalah sebuah perangkat penyimpanan file atau data portable yang jaya pada era tahun 1990-an. Floppy Disk pernah populer karena mampu mengangkut file dari komputer ke komputer lain. Seiring dengan perkembangan zaman Floppy Disk perlahan bergeser dan berkembang pesat ke teknologi yang lebih maju. Dengan kata lain Floppy Disk adalah alat bantu bagi pengguna komputer untuk menyimpan data/file yang sangat penting.

Dimasa era jayanya perangkat keras ini merupakan sesuatu komponen yang bisa dikatakan wajib ada pada komputer, dimana pada waktu dulu para pengguna komputer masih menggunakan Floppy disk sebagai tempat untuk menyimpan data atau besar karena pada masa itu perangkat keras seperti flashdisk dan CD belum tercipta. Namun kekurangan dari penyimpanan Floppy disk ini adalah ruang penyimpanannya yang snagat minim sehingga para pengguna komputer pun tidak bisa leluasa untuk menyalin semua filenya ke dalam Floppy Disk.

Sejarah Floppy Disk
Floppy Disk pertama di ciptakan oleh IBM pada tahhun 1967 dan berukuran 8 inch. Kemudian di kembangkan menjadi 5.25 inch. Karena sifat kemasan yang fleksibel maka di beri nama dengan sebutan disket. Sebelum pertengahan era tahun 1980-an Floppy Disk terus berkembang menjadi 3.5 inch yang kemudian mengontrol pasar sepanjang era 90-an.

Di tahun 1971 IBM mempersembahkan memory disk pertama, yang kemudian terkenal dengan floppy disk atau disket. Floppy yang pertama adalah disk plastik yang di lapisi besi magnetik oksida, data di tulis dan di baca dari permukaan disk. Nama “floppy” di ambil karena sifatnya yang fleksibel.

Fungsi Floppy Disk
fungsi floppy disk

Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa Floppy Disk ini mempunyai persamaan dengan perangkat keras CD / DVD Rom, yaitu sebagai media pembaca sebuah perangkat penyimpanan data yang dibuat didalam bentuk disk, tetapi media yang digunakannya untuk penyimpanannya adalah Floppy Disk



Fungsi Floppy Disk adalah untuk menyimpan data dengan memori terbatas yang hanya mencapai 1.44 Mb saja. Data yang di simpan juga bisa di akses ke komputer lain yang bertujuan untuk mengangut data di dalam Floppy Disk untuk kemudian dapat di akses isinya.
Pengertian Software
pengertian software adalah

Pengertian software adalah program komputer yang menjadi jembatan antara pengguna dengan perangkat keras. Ia juga dapat didefinisikan sebagai sebuah aplikasi yang tersusun dari sekumpulan kode-kode bahasa pemrograman.

Menurut sumber lain, software merupakan suatu data yang diprogram serta disimpan secara digital dan tidak berwujud, namun berada di dalam komputer. Ada pula yang menyebutkan bahwa software ialah kumpulan data-data elektronik berupa program atau instruksi yang disimpan dan dikelola oleh komputer.

Software sendiri dibuat oleh seorang programmer dengan bahasa pemrograman tertentu yang selanjutnya dikompilasi hingga menjadi sebuah kode yang dapat dikenali oleh hardware. Ia dibuat untuk memudahkan pekerjaan manusia, misalnya untuk menghitung, membuat dokumen, mengolah gambar dan lain-lain.

Fungsi Software
Pengertian Software dan Fungsi Software

Dalam membantu pengoperasian sistem komputer, software mempunyai fungsi-fungsi khusus, antara lain:

Mengatur berbagai perangkat keras untuk bekerja secara simultan.
Menjadi penghubung antara perangkat lunak yang lain dengan hardware.
Sebagai penafsir setiap perintah software lain ke dalam bahasa mesin, sehingga mampu diterima oleh hardware.
Mengidentifikasi program.
Sejalan dengan kemajuan teknologi, perangkat lunak telah tumbuh dengan cukup pesat. Terbukti dengan banyaknya software nan beredar saat ini, baik yang berlisensi maupun gratisan.
Apa itu iOS?
Untuk menjawab pertanyaan di atas, kita bisa mengibaratkan iOS sebagai Windows. Hanya saja, kalau Windows diperuntukkan bagi PC maupun laptop, iOS dirancang untuk perangkat iPhone, iPad dan iPod Touch.

Pada dasarnya iOS merupakan sistem operasi mobile seperti Android, jadi kita bisa juga menganggapnya sebagai nyawa dari perangkat. Secara fungsi keduanya amat mirip, tapi cara kerjanya sangatlah berbeda. Salah satu contohnya, di Android ada istilah launcher aplikasi, sedangkan di iOS tidak; semua icon aplikasi akan ditampilkan di layar utama (homescreen).

Perbedaan kedua yang cukup mencolok adalah, Android dikembangkan dengan konsep open-source, sedangkan iOS dikembangkan secara tertutup oleh Apple sendiri, tanpa campur tangan dari luar.

Namun demikian, sejak iOS 9, Apple telah sedikit berubah haluan menjadi lebih ‘terbuka’ bagi para pengembang aplikasi. iOS versi terbaru itu memperkenalkan fitur widget pada bagian Notification Center. Seperti yang kita tahu, widget merupakan salah satu fitur andalan Android selama beberapa tahun.

Kehadiran fitur widget ini pun membuka potensi iOS menjadi lebih luas lagi dengan bantuan aplikasi pihak ketiga. Menggunakan aplikasi Launch Center Pro misalnya, pengguna iOS pada dasarnya bisa mendapatkan fitur launcher aplikasi pada Notification Center, atau bahkan akses cepat untuk mengaktifkan fungsi-fungsi tertentu di berbagai aplikasi.

Perbedaan yang ketiga, iOS tidak mengenal tombol “Back”, yang biasa disimbolkan dengan tanda panah ke kiri di Android, baik dalam wujud tombol fisik atau virtual. Perangkat iOS cuma memiliki satu tombol “Home” saja, yang fungsinya untuk keluar dari aplikasi.

Ada banyak keuntungan dan kerugian dari perbedaan-perbedaan ini. Maka dari itu, sangat sulit memperdebatkan mana yang lebih bagus karena dari cara kerjanya saja sudah sangat-sangat berbeda.

Sejarah dan versi-versi iOS
Pada awalnya iOS punya nama yang berbeda, yaitu iPhone OS. Versi pertamanya diumumkan bersama dengan iPhone orisinil pada 9 Januari 2007. Almarhum Steve Jobs pada saat itu menjelaskan bahwa iPhone OS mengambil OS X milik perangkat Mac sebagai dasarnya.

Versi perdana iPhone OS ini tidak dilengkapi App Store. Semua aplikasi yang tersedia hanya buatan Apple sendiri. Barulah di iPhone OS 2, bersamaan dengan diluncurkannya iPhone 3G pada tanggal 11 Juli 2008, Apple menghadirkan dukungan aplikasi pihak ketiga beserta App Store.

Pada tanggal 17 Juni 2009, Apple merilis iPhone OS 3 bersama dengan iPhone 3GS. Fitur baru yang paling dikenang dari versi ini adalah dukungan copy–paste. iPhone OS 3 juga bertanggung jawab atas tersedianya fitur in-app purchase (transaksi di dalam aplikasi) untuk pertama kalinya.

Menginjak versi keempatnya, tepatnya pada tanggal 21 Juni 2010 bersamaan dengan diumumkannya iPhone 4, iPhone OS akhirnya berganti nama menjadi iOS 4,. Hal ini didasari oleh penjelasan Apple bahwa sistem operasi tersebut tak hanya tersedia untuk iPhone saja, tetapi juga iPod Touch – plus iPad orisinil yang menyusul di tahun yang sama. Dalam versi ini, fitur baru yang paling berkesan adalah dukungan multitasking.

Mulai iOS 5, tiap versi baru iOS diumumkan lebih dulu ketimbang iPhone baru di ajang WWDC (Worldwide Developer Conference). iOS 5 pertama diumumkan pada 6 Juni 2011. Versi kelima ini menghadirkan sederet fitur baru, di antaranya iCloud, iMessage dan Siri. Untuk pertama kalinya juga, perangkat dengan iOS 5 bisa diaktivasi tanpa harus menyambung ke komputer atau laptop.

iOS 6 diumumkan pada tanggal 11 Juni 2012, sebelum akhirnya dirilis bersamaan dengan iPhone 5. Versi ini memperkenalkan Apple Maps untuk pertama kalinya, dan ternyata respon pengguna terhadap Apple Maps sangat-sangat negatif. Hal ini berujung pada dipecatnya Scott Forstall, pimpinan tim pengembang iOS sejak versi pertamanya.

Mulai iOS 7, tim pengembangnya dipimpin oleh Craig Federighi yang sebelumnya bertanggung jawab atas pengembangan OS X untuk Mac. Versi ini diumumkan pada tanggal 10 Juni 20113, dan dirilis bersama dengan iPhone 5S.

Chrome OS adalah sistem operasi sumber terbuka yang dirancang oleh Google Inc. untuk bekerja secara eksklusif dengan aplikasi web.[3] Chrome OS diumumkan pada tanggal 7 Juli 2009, dan versi stabilnya akan diluncurkan umum pada paruh kedua tahun 2010.[4] Sistem operasi ini berbasis Linux dan hanya akan berjalan pada pada perangkat keras yang dirancang khusus.[5] Antarmuka penggunanya dirancang mengambil pendekatan minimalis, seperti penjelajah web Google Chrome. Sistem operasi ini ditujukan bagi mereka yang menghabiskan sebagian besar waktunya di Internet.[6][7] aplikasi yang "asli" di Chrome OS hanya browser, pemutar media, dan manajer file.

Chrome OS dibangun di atas proyek open source yang disebut Chromium OS. Tidak seperti Chrome OS, dapat disusun dari kode sumber download. Chrome OS adalah versi komersial diinstal pada hardware tertentu dari Mitra Manufaktur Google. Tanggal peluncuran untuk ritel hardware menampilkan Chrome OS ditunda dari akhir 2010 untuk 15 Juni 2011, ketika "Chromebook" dari Samsung, dan Acer Dikirim pada bulan Juli.


Daftar Pustaka
https://id.wikipedia.org/wiki/Chrome_OS